Kamis, 27 September 2018

Desa Kemlagi diantara Desa Maju Lainnya di Kabupaten Mojokerto

ilustrasi
www.kemlagi.desa.id - Setelah berlakunya Peraturan Menteri Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi Nomor 2 Tahun 2016 tentang Indeks Desa Membangun, maka sejak saat itu desa-desa di Indonesia setiap tahunnya melakukan pemutakhiran Indeks Desa Membangun (IDM), termasuk juga desa-desa yang ada di Kabupaten Mojokerto.

Alhamdulillah Desa Kemlagi berdasarkan hasil pemutakhiran IDM Tahun 2017 termasuk desa dengan kategori desa maju dengan skor 0,7162

IDM Kabupaten Mojokerto Tahun 2017
Berdasarkan hasil Rakor dan Evaluasi Pencapaian IDM Kabupaten Mojokerto Tahun 2017 bersama Bapak Wakil Bupati Mojokerto pada hari Rabu tanggal 19 September 2018 yang ditindaklanjuti dengan surat Kepala DPMD Kabupaten Mojoketo Nomor 005/2814/416-112/2018 tanggal 19 September 2018 perihal Data IDM Kabupaten Mojokerto, maka desa dengan kategori Desa Maju dan mendekati Desa Maju diharapkan mempelajari pedoman yang telah diberikan untuk mensinergikan program dan kegiatan guna percepatan menuju Desa Mandiri.

Rentang Nilai IDM
Untuk mewujudkan Desa Kemlagi dengan kategori Desa Maju menuju Desa Mandiri, maka masih diperlukan rentang nilai sekitar 0,1000  Ada beberapa bidang yang nilainya masih dibawah 5 bahkan ada beberapa sektor yang nilai 0 misalnya tidak adanya kelompok yang melaksanakan kegiatan olah raga secara rutin. Sektor lain yang perlu ditingkatkan adalah kepesertaan BPJS, Perpustakaan Desa, Pusat Kegiatan Belajar misalnya Kejar Paket A, B dan C, Pusat Kursus/Ketrampilan bagi masyarakat di desa dan lain-lain.

Diposting oleh Tim Pengelola Informasi Desa Kemlagi
Sumber DPMD Kabupaten Mojokerto