Kamis, 15 Juli 2021

BPOM: Efikasi Vaksin Pfizer Untuk Usia 12-15 Tahun 100 Persen

ilustrasi
www.kemlagi.desa.id - Badan Pengawasan Obat dan Makanan (BPOM) mengungkapkan efikasi alias kemanjuran vaksin Covid-19 asal Amerika Serikat, Pfizer, pada kelompok usia remaja 12-15 tahun sebesar 100 persen. 

Penny K Lukito Kepala BPOM mengatakan, data itu didapatkan dari hasil uji klinik fase III. Penny mengatakan, dari data uji klinik fase III, efikasi comirnaty untuk usia 16 tahun ke atas adalah 95,5 persen dan remaja usia 12-15 adalah 100 persen. 

Dengan pertimbangan itu, BPOM, kata dia telah menerbitkan izin penggunaan darurat (EUA) vaksin Pfizer pada 14 Juli 2021 lalu. 

Izin penggunaan darurat itu dikeluarkan usai BPOM rampung mengkaji hasil emergency use listing (EUL) alias daftar penggunaan darurat dari Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) terkait vaksin Pfizer.

Dikabarkan oleh Tim Pengelola Informasi Desa Kemlagi

0 comments :